Minggu, 22 Januari 2012

APLIKASI ATASI PERMASALAHAN WINDOWS (TWEAKING - WINDOWS REPAIR & FIXWIN)



Sebuah OS (Operating system) biasa disebut sebagai nyawa komputer atau sebagai otak sekaligus terminal yang digunakan sebagai acuan tempat penginstalan program secara otomatis. Bahkan pengaturan semua aplikasi maupun program utama diatur dan digerakkan oleh OS baik penggunaan secara internal maupun yang sifatnya keluar dengan menggunakan jaringan LAN, WAN, maupun jangkaun terluas seperti internet.
Melihat peran vital sebuah OS maka sebagai pengguna /  user sebaiknya tahu apa saja permasalahan yang sering dihadapi oleh OS tersebut yang membuat dampak negatif dalam penggunaannya dan yang terpenting adalah bagaimana mengatasi permasalahan yang muncul dan menjaga agar tidak terdapat permasalahan lanjutan yang menimbulkan kerusakan fatal.

Windows merupakan salah satu OS yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia atau bisa dikatakan terbesar penggunaannya di jagad ini yang mana telah meluncurkan berbagai produk keunggulannya karena mudah untuk dipahami dan dioperasikan, tentunya menjadikan banyak program atau software menyesuaikan produknya agar kompatibel dengan OS Windows terutama program – program Microsoft mengingat bahwa Windows merupakan Operating System milik Microsoft. Akan tetapi disamping menawarkan beragam kemudahan bagi konsumennya, Windows juga menjadi rentan terhadap kerusakan misalnya konflik aplikasi / program yang sedang dijalankan maupun terhadap ancaman serangan virus (malware). Hal lainya adalah permasalahan yang sulit diketahui apa penyebabnya sehingga menimbulkan berbagai persepsi, dan yang sering disalahkan adalah virus / malware. Namun tidak semua penyebab utama adalah virus, bisa juga terdapat pada komponen hardware atau yang lebih sulit untuk diprediksi adalah kerusakan pada software atau program yang berkonflik atau dikenal dengan “software crash”, masalah penginstalan atau sesaat setelah dilakukan install program yang tidak berhasil lalu menimbulkan kerusakan permanen dan berakibat rusaknya Operating System, program aplikasi error, atau kerusakan firewall serta jaringan, dan kerusakan lainnya.

Berbagai kerusakan Windows sebagai OS yang populer tersebut memang sangat sering ditemui. Pemecahan atas beragam permasalahan tersebut sudah sering diantisipasi dan diatasi, dengan cara manual atau cara paling pamungkas yaitu dengan install ulang. Cara manual memang cara terbaik untuk antisipasi kerusakan selanjutnya, namun hambatannya adalah jika pengguna sebagai pengoperasi tidak tahu file system apa saja yang error dan akan membutuhkan waktu tenaga maupun pikiran untuk mencari maupun mempelajari dalam berbagai tutorial manual, sedangkan langkah pamungkas tersebut beresiko pada terhapusnya file lain yang berlokasi pada system operasi atau pada penginstalan aplikasi tambahan diluar apliakasi pokok Windows yang dikhawatirkan tidak cocok dengan OS baru. Sehingga dengan munculnya program perbaikan Windows diharapkan sebagai solusi yang akan memudahkan pengguna tanpa repot – repot mencari file system apa yang mengalami kerusakan dan kiranya ada 2 (dua) aplikasi yang paling handal untuk mengatasi permasalahan dimaksud yang mengedepankan versi portable / tanpa dilakukan penginstallan terlebih dulu yaitu Tweaking - Windows Repair yang bisa didownload gratis dari tweaking.com atau aplikasi Fixwin.

1.    Tweaking - Windows Repair
Aplikasi perbaikan Windows ini pada umunya merupakan aplikasi portabel dengan penggunaannya melalui langkah – langkah tersendiri dan disediakan tutorial perihal bagaimana cara menjalankannya. Bahwa langkah terpenting sebelum menjalankan aplikasi ini pengguna harus mengkondisikan PC atau Laptop bersih dari virus. Mengingat program ini hanya bersifat memperbaiki setelah adanya kerusakan, sehingga jika masih terdapat virus ketika menjalankan perogram dimaksud, maka dikhawatirkan pemulihan Windows tidak berhasil bahkan kemungkinan kerusakan akan semakin parah. Dalam pemakaian selanjutnya setelah mengkondisikan Windows bebas dari Virus pengguna akan ditawarkan empat langkah opsional (bisa dilakukan ataupun tidak) yang intinya pengecekan sistem eror atau System File Check yang bertujuan mendeteksi file sistem apa saja yang mengalami kerusakan. Langkah ini sangat disarankan untuk memudahkan pengguna menentukan perbaikan jenis apa yang dapat mengatasinya secara efektif dan tidak memerlukan waktu lama, namun jika terasa tidak perlu maka bisa langsung melangkah pada tahap terakhir yaitu repair atau tahap perbaikan. Dalam tahap ini diberikan tiga pilihan yaitu Basic Mode yaitu perbaikan dasar dengan menonaktifkan perbaikan ektra canggih, Advance Mode yaitu dengan menjalankan perbaikan yang canggih dari Basic Mode dengan meminimalisir kesalahan dalam perbaikannya, dan Custom Mode yaitu perbaikan yang mana pengguna memilih dan menentukan sendiri jenis perbaikan apa yang akan dijalankan. Setelah itu Windows secara langsung akan menampilkan langkah yang harus dilakukan secara manual memilih salah satu atau beberapa dari 15 jenis cara perbaikan berdasarkan kategori kerusakan. Setelah memilih jenis perbaikan maka klik Start dan proses akan berlangsung.

2.    Fixwin
Aplikasi ini juga merupakan aplikasi portabel yang tidak membebani kinerja Operating System atau Windows dan sering digunakan untuk perbaikan kerusakan Windows Vista dan Windows 7. Mengenai langkah dalam mengatasi permasalahan OS hampir sama dengan menjalankan aplikasi Tweaking - Windows Repair bedanya hanya pengkategorian jenis permasalahan. Fixwin hanya mengaktegorikan permasalahan Windows beserta pemecahanya dalam 5 jenis yang terdapat total 50 pemecahan masalah didalamnya yaitu Windows Explorer, Internet Conectivity, Windows Media, System Tool & Misc Additional Fixes.
Perlu diingat bahwa kedua program solusi Windows tersebut bukanlah aplikasi khusus untuk meningkatkan performa kecepatan loading booting Windows, namun bisa dikatakan merupakan solusi tambahan yang mampu menunjang peningkatan performa, karena secara logis jika semakin minimnya hambatan yang dialami sebuah OS dengan cara melakukan perbaikan ataupun penghapusan file – file sampah, maka akan memberikan ruang yang lebih luas dari sebelumnya dalam disk yang digunakan OS dalam melakukan loading dan booting selanjutnya secara maksimal.

Kelemahan aplikasi ini tidak bisanya memperbaiki kerusakan yang sifatnya sangat vital dari Windows seperti adanya file lain yang mempermainkan file NTLDR untuk diatur agar selalu melakukan booting atau gagal booting sehingga membuat Windows tidak bisa bekerja total dan secara tidak langsung mematikan semua file system Windows, atau bisa juga terdapat program debug yang diinstruksikan melalui rangkaian script sederhana yang berisi manipulasi berbahaya untuk Windows.

Adapun kerusakan OS lainnya yang bukan disebabkan oleh program maupun software pendukung Windows bisa juga disebabkan oleh beberapa komponen hardware yang tidak bekerja sebagaimana mestinya seperti mainboard yang terlalu panas disebabkan oleh kipas yang rusak atau kerusakan power supplies. Walaupun aplikasi tersebut memang tidak dapat mengatasi semua masalah Windows, namun setidaknya handal dalam permasalahan yang sering ditemui dan mengatasinya secara efektif, Selamat Mencoba !.  - Tersaji - (Artikel ini dimuat di harian Kedaulatan Rakyat edisi 09 Januari 2012)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar